Faktor Yang Mempengaruhi Fotosintesis

Faktor Yang Mempengaruhi Fotosintesis
Di Posting Oleh : Admin
Kategori : Biologi Blog Tutorial, Teknologi dan Kesehatan: Mangaip Blog

Faktor yang mempengaruhi fotosintesis - Pada kesempatan ini saya akan membahas tentang tumbuhan hijau lebih tepatnya tentang faktor faktor yang mempengaruhi fotosintesis. Fotosintesis adalah suatu kegiatan yang erat hubungannya dengan tumbuhan hijau. Pada waktu anda belajar di sekolah dasar, pasti anda sudah pernah mendengar atau diajarkan tentang fotosintesis pada mata pelajaran ipa.

Tahukah anda jika dalam proses fotosintesis tersebut, ada faktor faktor tertentu yang bisa mempengaruhi proses tersebut. Mungkin saat ini anda sedang bertanya tanya pada diri anda tentang factor apa sajakah yang dapat mempengaruhi laju proses fotosintesis. Hmmm, jika anda ingin tahu jawabannya, bacalah postingan artikel saya yang satu ini. Dengan anda membaca postingan artikel yang satu ini, anda akan segera mengatahui jawaban dari pertanyaan tersebut.

Faktor faktor fotosintesis

Faktor faktor fotosintesis. Laju pada proses fotosintesis itu sebetulnya dipengaruhi oleh adanya beberapa faktor, faktor faktor yang mempengaruhi tersebut bisa berasal dari faktor internal ataupun dari faktor eksternal. factor factor yang bisa mempengaruhi laju proses fotosintesis tersebut diantaranya adalah seperti adanya kadar CO2 yang terdapat di udara, adanya suhu, adanya cahaya, adanya air, adanya kadar O2, adanya kadar kandungan hara yang terdapat pada tanaman.

Nah, semua point point yang telah saya sebutkan tadi itu lah yang merupakan factor faktor yang dapat mempengaruhi terjadinya laju fotosintesis. Dimana dalam kegiatan fotosintesis proses pembentukan bahan organik itu dibantu oleh faktor faktor tersebut di atas. Dan faktor tersebutlah yang menjadi satu acuan yang bisa mempengaruhi laju fatosintesis. Sebab, fotosintesis itu sendiri bisa untuk membantu manusia dalam hal bernapas hal ini dikarenakan fotosintesisdapat menghasilkan zat O2 sehingga proses fotosintesis itu bisa berperan penting pada kehidupan di dunia ini baik untuk manusia, untuk hewan ataupun yang lainnya. Di bawah ini akan saya jelaskan secara lebih rinci tentang faktor yang memengaruhi fotosintesis.

Faktor yang mempengaruhi fotosintesis

Diatas sudah saya sebutkan faktor yang dapat mempengaruhi fotosintesis. Nah, berikut ini akan saya jelaskan secara lebih rinci, agar anda dapat mengetahui secara lebih detail. Faktor faktor yang mempengaruhi fotosintesis diantaranya adalah sebagai berikut :
  1. Kadar CO2 yang terdapat di udara. Proses laju fotosintesis itu bisa untuk ditingkatkan apabila terjadi peningkatan pada kadar CO2 di udara. Namun, jika kadar tersebut terlalu tinggi bisa meracuni ataupun menyebabkan stomata menjadi tertutup, dan hal ini akan mengganggu laju fotosintesis.
  2. Suhu. Jika suhu di udara semakin tinggi, maka sudah dapat dipastikan jika laju fotosintesis juga semakin tinggi pula. 
  3. Energi cahaya. cahaya yang telah diserap oleh suatu tumbuhan akan bergantung pada intensitas cahaya, intensitas panjang gelombang dari cahaya, dan juga lamanya penyinaran. 
  4. Air. Kandungan air sangat diperlukan dalam kegiatan proses fotosintesis. apabila tidak terdapat kandungan air yang cukup, maka hal tersebut akan dapat mengganggu proses pembentukan zat karbohidrat. 
  5. Kadar zat o2. apabila kadar zat O2 dan juga udara diturunkan dari 20% ke 1%, maka fotosintesis akan naik menjadi 30%. Jadi dapat diartikan jika O2 memiliki daya yang dapat menghambat terjadinya laju fotosintesis. 
  6. Kandungan hara pada tanaman. Unsur zat Mg dan juga N adalah jenis unsure yang dibutuhkan pada saat proses pembentukan klorofil. Jika kedua unsur tersebut tidak cukup tersedia, maka proses pembentukan klorofil akan terhambat. Dan hal ini akan menurunkan laju fotosintesis.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Contoh Gerak Endonom

Perbedaan Internet dan Intranet

Ciri - Ciri Demokrasi Liberal, Pancasila, dan Terpimpin